PANTAI PASIR PUTIH WATES
Lokasi : Dukuh Wates Desa Tasikharjo Kecamatan Kaliori Kabupaten Rembang.
Pantai ini berjarak 5km dari Rembang Kota ke arah barat jurusan Rembang – Semarang. Pantainya landai, berombak kecil, dan tenang, berhadapan dengan Pulau Gede. Memiliki berbagai macam spot selfie serta hamparan pohon cemara yang indah dan juga aneka kuliner khas seafood yang siap menjadi daya tarik wisata yang luar biasa.
Fasilitas Pendukung : Toilet, Kamar Bilas, Musholla, Parkir Area, Pusat Oleh – oleh, Lapangan Kegiatan, Warung, TIC, dsb
Paket Wisata : Plesir ke Pulau Gede, Paket Outbond, Paket Camping
Akun Sosmed : Instagram @pantaipasirputihwates
Link Google Map : https://maps.app.goo.gl/vSSXCc66MUjPT4AB6
Nomor HP : 0895 2468 2424 / 0857 1307 2181 / 0897 6076 166
Jam Buka : 07.00 – 16.00 WIB
PASAR MBRUMBUNG
Lokasi: Dusun Randugosong Desa Banggi, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang, Provinsi Jawa Tengah
Pasar Mbrumbung merupakan ebuah pasar kreatif yang menawarkan kuliner tradisional. Nuansa tempo dulu langsung terasa ketika memasuki kawasan pasar Mbrumbung. Bambu-bambu didesain sedemikian rupa memberikan sentuhan artistik di lokasi wisata. Stan-stan untuk berdagang makanan juga demikian. Mayoritas terbuat dari bahan bambu.
Fasilitas Pendukung: Tempat Parkir yang Luas, Free Wifi, Banyaknya Menu Kuliner, Toilet, Musholla, Panggung Wisata, Tempat Duduk untuk Bersantai, Spot Foto Kekinian, Keindahan Arsiekur yang Bernuansa Jawa Kuno.
Paket Wisata: –
Akun Sosmed: Instagram @pasarmbrumbung
Link Google Map: https://maps.app.goo.gl/dSc18JMb3QPjPqkA8
Nomor HP: 083840976333
Jam Buka: –